Skema Rangkaian Kabel Jack Audio pada Headset dan Cara memperbaikinya

Kalian pasti sering menggunakan handphone (HP), bahkan hp di jaman ini memang merupakan sebuah kebutuhan primer bagi masyarakat indonesia. Hp saat ini dilengkapi dengan berbagai fitur, mulai dari menelepon, sms, multimedia, internet dan lain sebagainya. Tentunya untuk memaksimalkan semua itu hp membutuhkan perangkat keras (aksessoris smartphone). Salah satu aksessoris yang paling banyak dimiliki semua orang adalah headset. Headset ini adalah aksessoris elektronik yang merupakan gabungan dari headphone dan microphone. Nah dengan headset ini kalian tentunya bisa dengan mudah mendengarkan berbagai suara dengan lantang dan dapat merekam suara dengan lebih baik.


Cara kerja dari headset ini adalah dengan mengubah gelombang listrik (elektromagnetik) menjadi gelombang suara untuk proses mengeluarkan bunyi, dan mengubah gelombang bunyi menjadi gelombang listrik, sehingga kita bisa merekam dan mendengarkan suara dengan mudah.

Nah saat headset kalian rusak, sebenarnya kalian bisa dengan mudah memperbaikinya sendiri. Namun untuk memperbaiki headset itu sendiri kalian perlu mengetahui seluk beluk dari skema rangkaian pengkabelan pada headset sehingga kalian dapat dengan mudah mengetahui jalur masing – masing pada kabel headset.
Berikut ini adalah skemanya:




Nah itu merupakan skema sederhana dari rangkaian headset modern saat ini, jika kalian membongkarnya kurang lebih akan begitu. Karena headset saat ini menggunakan jact audio 3,5 mm dengan menggunakan 4 pin (kabel) yang disebut jack audio TRRS seperti pada gambar tersebut. Dan erikut akan dijelaskan bagian-bagian dari gambar tersebut:

1.      Bagian 1 (left): adalah bagian sambungan port (kabel) yang membawa audio langsung ke speaker sebelah kiri headset. Bagian kabel ini langsung terhubung ke kabel speaker kiri kutub (+)
2.      Bagian 2 (mic): adalah bagian yang berfungsi untuk microphone agar headset bisa merekam suara. Bagian kabel ini dari jack audio nyambung ke pin saklar bawah sebelah kiri lalu terhubung ke pin saklar sebelah kanan dan terhubung ke mic pada kutub (-).
3.      Bagian 3 (Ground): adalah bagian yang sangat penting, karena membawa arus netral (negatif) untuk speaker (kanan dan kiri) dan juga untuk microphone. Ground ini juga berfungsi agar suara menjadi jernih dan agar mendukung audio streo. Bagian kabel ini dari jack audio ke saklar pada pin kiri sebelah atas yang terhubung ke kabel kutub (-) pada speaker dan juga terhubung ke pin sakalar sebelah kanan atas yang terhubung ke mic pada kutub (+)
4.      Bagian 4 (right): adalah bagian sambungan port (kabel) yang membawa audio untuk speaker sebelah kanan headset. Bagian kabel ini langsung terhubung ke kabel speaker kanan kutub (+)

Setelah kalian mengetahui sekemanya, tentu akan dengan mudah menemukan kerusakan pada headset dan menjadi cepat dalam memperbaikinya. Tetapi, agar dapat lebih cepat lagi kalian bisa mengikuti cara berikut untuk memperbaiki headset agar lebih optimal dalam memperbaikinya.
A.    Cara menemukan titik kerusakan pada headset
1.      Bongkar bagian headset seperti sepaker dan sakla rmic lalu periksa apakah ada sambungan ada yang terputus.
2.      Silahkan kalian gunakan Multimeter dengan mode ohm meter, lalu cek masing-masing sambungan pada jack dengan mic, speaker dan saklar apakah sudah benar posisinya seperti pada skema rangkaian diatas.
3.      Jika sudah tetapi sambunganya masih benar, maka kemungkinan kerusakanya terjadi pada komponen mic, saklar, atau speakernya.
B.     Cara memperbaiki headset.
1.      Jika terjadi kerusakan karena sambungan putus, silahkan kalian sambung kembali dengan cara mengupas kabel, lalu membakar sedikit ujung kabelnya dan kemudian solder dengan rapih.
2.      Jika terjadi kesalahan sambungan atau kabel ada yang putus, silahkan potong kabel dan sambung kembali dengan benar.
3.      Nah jika terjadi komponen yang rusak, silahkan ganti komponenya dengan tang bekas atau bisa beli di toko elektronik yang menyediakan komponen tersebut (recomend beli online). Tetapi kalau komponen rusak saran saya mending beli headset yang baru.
Nah itu saja ya yang dapat saya bagikan, semoga bermanfaat. Mohon maaf jika ada kesalahan dalam penulisan, silahkan komentar kalau belum mengerti.
Sekian, Terimakasih :D

0 Response to "Skema Rangkaian Kabel Jack Audio pada Headset dan Cara memperbaikinya"

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan baik ^_^